FAQ
Perihal Pertunjukan
Apa yang bisa saya harapkan dari pertunjukan?
Anda akan dibawa dalam perjalanan ke era yang luar biasa dalam sejarah Tiongkok, serta periode dari masa lalu Tiongkok baru-baru ini. Cerita dan legenda kuno, tradisi etnis dan rakyat, penjahat dan pahlawan akan hidup kembali di atas panggung melalui tarian Tiongkok klasik, musik live, dan latar belakang digital yang memukau. Anda dapat mengharapkan suatu pengalaman yang tidak seperti yang lain, yang tidak hanya menghibur, tetapi juga memperkaya dan menginspirasi.
Apa format acaranya?
Apa artinya Shen Yun?
Adakah yang harus saya ketahui sebelum pertunjukan? Ada yang bisa dibaca sebelumnya?
Anda sebenarnya tidak perlumenyiapkan apa pun. Anda akan menerima program pertunjukan yang memperkenalkan masing-masing cerita dan memastikan bahwa Anda dapat mengikuti dan mendapatkan hasil pengalaman yang maksimal . Sepasang pembawa acara memperkenalkan secara singkat setiap tarian di atas panggung, dan memberi tahu Anda sedikit tentang tarian Tiongkok klasik, komposisi orkestra kami yang unik, dan aspek lain dari pertunjukan dan budaya.
Namun, jika Anda ingin mempelajari lebih lanjutsebelumnya, kami menganjurkan Anda untuk menjelajahi situs web kami. Seksi Perihal akanmemberi Anda tinjauan yang baik tentang apa yang diharapkan, bentuk seni luarbiasa dari tarian Tiongko klasik , dan misi Shen Yun. Seksi Jelajah adalah portalyang sangat kaya dengan banyak informasi tentang legenda spesifik, tokoh-tokohsejarah, kostum, dan dinasti yang ditampilkan dalam pertunjukan kami; bagus juga untuk mengunjungi kembali setelah bagian itu setelah menontonpertunjukan untuk mengeksplorasi lebih lanjut apa pun yang paling menarik minatAnda.
Saya bukan orang Tionghoa- bisakah saya mengerti isi cerita?
Sudah pasti. Sesungguhnya, komposisi penonton kami mencerminkan pelanggan dari theater tempat-tempat di mana kami tampil. Setiap pertunjukan dipandu oleh MC yang akan memandu Anda sepanjang acara, dan memberikan latar belakang pengetahuan yang dibutuhkan agar Anda dapat menikmati pengalaman sepenuhnya; semua teks lagu diterjemahkan dan muncul di layar latar belakang; dan dalam program akan ada pengantar untuk setiap cerita.
Yang terpenting, bagaimanapun tarian dan musik adalah bahasa universal yang melampaui batas budaya dan bahasa. Tema khas Shen Yun tentang belas kasih, keberanian, dan harapan juga universal. Jika Anda menikmati kostum yang brilian, musik yang indah, teknik tarian terbang tinggi, kisah-kisah yang menyentuh, dan legenda yang mengasyikkan, maka Anda akan menikmati Shen Yun.
(Lihat apa yang dikatakan orang dari seluruh dunia dengan kata-kata mereka sendiri.)
Apakah ada orkestra live?
Iya. Setiap pertunjukan Shen Yun diringi oleh satu-satunya orchestra yang menggabungkan instrumen simfonik Barat dengan instrumen Tiongkok Tradisional seperti erhu bersenar dua, the plucked pipa, dan berbagai instrumen perkusi. Orkestra Shen Yun adalah yang pertama di dunia yang memasukkan kategori instrumen ini sebagai anggota tetapnya. Orkestra ini telah melakukan apa yang banyak orang coba lakukan dan tidak berhasil: memadukan dua tradisi musik yang berbeda menjadi satu suara yang harmonis.
Di mana Shen Yun berbasis?
Dari mana asalnya para pemain?
Sebagian besar koreografer dan komposer kami berasal dari Tiongkok, sedangkan sebagian besar penari adalah etnis Tionghoa dari Amerika Serikat, Kanada, Australia, Tiongkok, Taiwan, dan Jepang. Musisi kami adalah campuran yang sangat unik: selain para pemain dari Tiongkok, mereka juga berasal dari AS, Jerman, Spanyol, Armenia, Bulgaria, dan banyak negara lainnya.
Mengapa Shen Yun tidak bisa tampil di Tiongkok?
Apa itu Falun Dafa (Falun Gong)? Bagaimana hubungannya dengan Shen Yun?
Falun Dafa juga dikenal sebagai Falun Gong. Ini adalah praktik yang menggabungkan ajaran untuk latihan peningkatan diri dan meditasi. Ajaran-ajarannya berpusat pada tiga prinsip utama — Sejati, Baik dan Sabar. Seniman Shen Yun berlatih Falun Dafa, dan itu adalah sumber inspirasi untuk pertunjukan kami.
Baik Tiongkok maupun negara Barat, mereka memiliki suatu sejarah seniman mengintegrasikan spiritualitas ke dalam karya mereka . Di Tiongkok kuno, seniman akan berlatih meditasi dan mencari keheningan batin dan koneksi dengan alam semesta; mereka percaya bahwa untuk menciptakan seni nyata, seseorang harus menumbuhkan kebajikan dan kemurnian batin. Hari ini, seniman Shen Yun mengikuti tradisi mulia ini.
Anda mungkin pernah mendengar tentang penganiayaan terhadap Falun Dafa di Tiongkok hari ini .
Mengapa seniman Shen Yun prihatin tentang Falun Dafa?
Mengapa tiket lebih mahal daripada beberapa pertunjukan lainnya ?
Kesatu, kami mencoba untuk menjamin bahwa setiap kursi yang terbuka untuk umum memiliki pandangan yang baik ke panggung dan latar belakang. Kedua, ini adalah produksi skala besar. Masing-masing perusahaan kami terdiri dari sekitar 80 penari, musisi orkestra yang tampil bersama kami full time, penyanyi, pembawa acara, dan kru produksi. Setiap pertunjukan juga menampilkan lebih dari 400 kostum buatan tangan (dibuat di negara bagian New York!); tidak perlu dikata lagi tentang animasi digital. Selain itu, kami adalah produksi keliling — karena kami berusaha menghadirkan pertunjukan di setiap sudut bumi — kami jarang tinggal di kota tertentu selama lebih dari beberapa hari. Ini berbeda dari pertunjukan yang tetap di satu tempat selama berminggu-minggu atau berbulan-bulan.
Juga, kami menciptakan produksi yang sama sekali baru setiap tahun! Itu berarti pertunjukan perdana dunia setiap tahun dari koreografi dan komposisi musik yang serba baru, bersama dengan kostum yang benar-benar baru, desain latar belakang digital, dan banyak lagi. Ketika Anda berpikir tentang jumlah seniman kreatif dan seniman pertunjukan yang terlibat dalam ini, itu adalah artistik pada skala yang tidak ada pada tempat lainnya.
Berikut cara lain kami mendengar beberapa anggota audiens membicarakannya: Anda tidak dapat membandingkannya dengan bentuk hiburan lain. Misalnya, jika Anda membawa seorang anak, bandingkan biaya tiket Shen Yun dengan apa yang Anda investasikan dalam pendidikan, kegiatan budaya dan artistik mereka, pertumbuhan yang sehat, dan dalam menciptakan kenangan yang bertahan seumur hidup. Dan beberapa orang mengatakan bahwa energi yang dipancarkan dari pertunjukan, dan timbulnya harapan yang ditinggalkan untuk Anda, sebenarnya semua itu tak ternilai harganya.
Apa inspirasi di balik kostum Shen Yun?
Departemen busana kami menghasilkan ribuan kostum, hiasan kepala, sepatu, sepatu bot, dan aksesori lainnya setiap musim. Kostum tarian Shen Yun sebagian besar didasarkan pada pakaian tradisional dari dinasti yang berbeda di Tiongkok, pakaian unik ini lebih dari 50 minority groups yang tinggal di Tiongkok, dan regalia of divinities dari cerita rakyat dan mitologi. Mereka kemudian diadaptasi agar cocok untuk pertunjukan tari.
Dari mana asal musik Shen Yun?
Dari mana asal cerita tarian Shen Yun?
Apakah ini Balet Tiongkok?
(Pelajari tentang 7 kunci perbedaan antara ballet dan tarian Tiongkok Klasik.)
Apakah ada akrobat Tiongkok?
Apakah ada seni bela diri ataukung fu?
(Lebih lanjut tentang persamaan dan perbedaan antara tarian Tiongkok Klasik dan kung fu)
Rencanakan kunjungan Anda
Kapan saya harus tiba?
Apa yang harus saya kenakan?
Pelanggan harus mengenakan pakaian malam atau bisnis ke acara tersebut, bisa berupa tuksedo atau gaun malam, atau jas atau jaket dan dasi. Kami menyarankan Anda mengenakan sesuatu yang memungkinkan Anda untuk melihat dan merasakan yang terbaik. Anda berada dalam perlakuan khusus, jadi mengapa tidak berpakaian resmi untuk acara ini? Siapa tahu, Anda mungkin bahkan memutuskan untuk mengambil foto di depan dinding Shen Yun step-and-repeat di lobi teater dan mempostingnya di Facebook atau Instagram, jadi Anda harus memastikan itu foto yang bagus.
Kapan saya harus bertepuk tangan?
Tentu saja setelah Anda berhasil membeli tiket! Adapun selama pertunjukan, bertepuk tangan di akhir setiap cerita dan setelah pembawa acara selesai dengan perkenalan mereka adalah biasa. Tentu saja, jika ada aspek dari pertunjukan tertentu yang sangat menyentuh atau menyenangkan Anda, silakan bertepuk tangan di bagian tengah cerita. (solo vokal dan instrumental menjadi pengecualian.)
Apakah pertunjukan ini cocok untuk anak-anak?
Keluarga adalah bagian besar dari audiens kami, dan setiap tahun anak-anak menikmati pertunjukan ini, dengan bagian favoritnya adalah Raja Kera atau biksu kecil yang nakal. Tapi tolong pikirkan rekan pelanggan Anda; pertimbangkan apakah anak Anda dapat mengikuti seluruh pertunjukan tanpa mengganggu orang lain. Dalam kondisi itu, sebagian besar tempat tidak akan mengizinkan anak di bawah empat masuk , sementara teater lain dan presenter lokal akan mensyaratkan bahwa seorang anak harus setidaknya berusia lima atau enam tahun untuk hadir. Anda dapat menemukan informasi ini dengan memilih kota Anda, dan kemudian melihat di sebelah kanan, di bawah Show Info.
Bolehkah saya menggunakan kamera atau alat perekam?
Maaf tidak boleh. Bagaimana dengan smartphone? Juga tidak boleh. Dan bagaimana dengan ... Tidak. Fotografi dan rekaman apa pun dilarang keras. Bahkan tanpa lampu kilat, fotografi dan rekaman akan mengganggu pemain kami — para penari dapat melihatnya! Itu juga mengganggu anggota audiens lain yang mencoba menikmati pertunjukan. Dan itu merupakan pelanggaran hukum hak cipta. Staf teater dan personel keamanan menanggapinya dengan sangat serius.
Lainnya
Apa kebijakan calo Anda?
Di mana saya dapat menemukan barang dagangan Shen Yun?
Anda dapat menemukan barang dagangan Shen Yun di sebagian besar lobi teater selama istirahat sementara juga sebelum dan sesudah pertunjukan. Anda juga dapat berbelanja online di shop.shenyun.com.
Bisakah saya membeli DVD Shen Yun?
Kami tidak menjual DVD pertunjukan tarian kami. Kami percaya bahwa dampak penuh dari penampilan kami hanya dapat dirasakan dengan menonton tarian, kostum, latar belakang, dan pertunjukan orkestra secara langsung di teater.
Pertunjukan langsung menciptakan energi yang tidak bisa ditiru oleh reproduksi. Kami ingin Anda menikmati show Shen Yun seperti yang dibayangkan — yang memberi kesenangan bagi semua indera.
Berita baiknya adalah, kami menjual DVD dan CD Shen Yun Symphony Orchestra. Ini adalah rekaman konser live di mana orkestra simfoni 100-piece kami menampilkan orisinal favorit Shen Yun, dan juga karya klasik pilihan yang mungkin tidak asing bagi Anda. Mereka tersedia di Shen Yun Shop.
Bisakah saya membeli CD musik?
Ya. Kami memiliki CD dan DVD Shen Yun Symphony Orchestra, yang menampilkan musik Shen Yun asli dari produksi tarian, solo vokal dan instrumental yang diiringi oleh orkestra, dan beberapa karya klasik pilihan . CD-CD ini tersedia di shop.shenyun.com.
Apakah Anda memiliki buletin?
Kami memiliki buletin elektronik bulanan. Penuh dengan berita, video, cerita fitur, blog, foto, wawancara artis, dan pandangan di belakang layar. Anda bisa mendaftarnya di sini.
Apakah Shen Yun akan tampil di kota saya segera?
Kami harap begitu! Anda dapat memeriksa halaman Tur & Tiket kami untuk melihat kota-kota pada tur tahun ini. Kami juga memiliki fitur “Beritahu Saya” di mana Anda dapat memilih kota Anda dan berlangganan untuk menerima notifikasi otomatis sebelum Shen Yun akan menuju ke kota Anda. Anda dapat mendaftar untuk mendapat pemberitahuan di sini.